Pengertian Digital Marketing dan 6+ Kelebihannya
Pengertian Digital Marketing dan Kelebihannya

Pengertian Digital Marketing dan 6+ Kelebihannya

Pengertian Digital Marketing adalah sebuah upaya dalam pemasaran produk, jasa atau layanan yang dilakukan melalui internet atau media online.

Sementara menurut American Marketing Association, dikatakan bahwa Pengertian Digital Marketing adalah sebuah aktifitas, institusi serta sebuah proses yang difasilitasi teknologi digital. Gunanya adalah untuk memberikan nilai lebih kepada konsumen dan pemangku kepentingan lainnya.

Metode Digital Marketing memiliki Return on Investment atau ROI yang terbilang cukup tinggi dan saat ini lebih diminati dibandingkan teknik pemasaran konvensional.

Pengertian Digital Marketing dan KelebihannyaKelebihan Digital Marketing

Berikut ini adalah beberapa kelebihan Digital Marketing, di antaranya adalah:

  1. Hemat Biaya

Kelebihan pertama adalah hemat biaya. Pemasaran yang dilakukan secara digital akan lebih murah dibandingkan dengan pemasaran secara konvensional. Pada awal proses branding mungkin memang akan membutuhkan biaya yang lebih besar. Akan tetapi setelah branded dan target pemasaran sudah mulai tercapai, maka biaya pemasarannya akan semakin sedikit.

  1. Tidak memerlukan banyak SDM penjualan

Salah satu sumber pengeluaran perusahaan yang terbesar pada pemasaran konvensional adalah gaji atau upah para SDM nya. Namun hal tersebut tidak terlalu menjadi masalah pada Digital Marketing.

Penerapan Digital Marketing akan membuat perusahaan lebih efisien dalam pengeluaran upah SDM.

  1. Tim pemasaran tidak terjun ke lapangan

Kelebihan melakukan Digital Marketing ini sebenarnya masih berhubungan dengan poin sebelumnya. Digital Marketing merupakan strategi yang akan membuat tim pemasaran tidak perlu turun langsung ke lapangan atau konsumen. Mereka hanya perlu berurusan dengan laptop, telpon dan memanfaatkan internet. Tentunya ini sangat menguntungkan bukan?

  1. Proses branding atau jasa lebih murah

Kelebihan selanjutnya adalah kemudahan dalam proses branding produk atau jasa. Salah satu kelemahan terbesar dari pemasaran konvensional adalah terkait jangkauan. Jangkauan promosi yang ingin dicapai seringkali sangat terbatas karena terbentur sumber daya. Perusahaan perlu mengeluarkan dana yang cukup besar untuk melakukan promosi kepada target market yang lebih luas. Hal tersebut berbanding terbalik dengan Digital Marketing. Hanya dengan satu postingan atau pesan, maka akan dapat menjangkau banyak konsumen. Jangkauannya dapat mencapai luar kota, seluruh Indonesia bahkan internasional sekalipun.

  1. Potensi pertumbuhan yang bagus

Kelebihan yang kelima adalah terkait dengan potensinya. Penggunaan Digital Marketing diharapkan akan memiliki potensi pertumbuhan usaha yang lebih baik, terutama dari segi penjualannya. Ada begitu banyak contoh usaha yang berhasil dalam penerapan Digital Marketing sebagai strategi pemasaran bisnis mereka.

  1. Penyebaran cepat

Strategi pemasaran yang menggunakan Digital Marketing dapat dengan cepat dilakukan. Selain itu, Digital Marketing dapat diukur dengan tepat dan secara real time.

  1. Mudah melakukan evaluasi

Pengertian Digital Marketing dan KelebihannyaPenggunaan media digital akan membuat kegiatan pemasaran langsung diketahui. Beberapa informasi penting juga dengan mudah didapatkan. Seperti berapa banyak konsumen yang melihat promosi, berapa lama produk ditonton konsumen, berapa persen konversi dari penjualan masing-masing iklan dan lain sebagainya. Setelah mengetahui informasi tersebut, selanjutnya dapat dilakukan evaluasi untuk memperbaiki bila ada hal-hal yang perlu diperbaiki demi peningkatan kinerja pemasaran digital yang dilakukan.

Belajar Digital Marketing bersama Bali Digital Course

Untuk membantu kamu belajar Digital Marketing dengan lebih mendalam, Bali Digital Course menyelenggarakan kursus Digital Marketing.

Dapatkan juga info terbaru mengenai dunia digital melalui akun instagram @balidigitalcourse ya!

1920 1091 Bali Digital Course

Leave a Reply